Tidak dapat dipungkiri, bursa transfer menjadi salah satu faktor penentu kesuksesan sebuah klub. Efeknya pun terbilang sangat massive, mulai dari segi teknis sampai bisnis. Karena itu tidak heran jika semua klub, terutama di Eropa, berlomba-lomba untuk memburu pemain incaran mereka sebelum mengarungi musim kompetisi yang panjang.
Bagi klub yang bermain di banyak kompetisi, hadangan utama tentu saja adalah jadwal yang padat. Untuk itu, kedalaman skuad amatlah krusial. Kesenjangan kualitas antara pemain inti dan cadangan mau tidak mau harus dipersempit demi menjaga stabilitas permainan klub itu sendiri. Karena pada akhirnya, stabilitas permainan itulah yang akan membawa klub pada suatu muara yang bernama: Juara!
Selain dari sisi teknis, bursa transfer juga memiliki efek pada dunia bisnis. Dalam hal ini berarti kondisi keuangan suatu klub. Pembelian pemain bintang memang membutuhkan dana yang tidak sedikit, tapi di balik itu juga menjadi lahan penghasilan tersendiri bagi klub, contoh: Penjualan jersey ber-nameset pemain bintang. Ya, itulah sepakbola modern. Mengutip liriknya Denny Chandra, maka sepakbola modern berarti: “Berprestasi dan berbisnis, dua sisi amat manis.”
Beruntunglah Chelsea FC memiliki manajer yang sangat jenius, Jose Mourinho. Bukan rahasia lagi bila “The Happy One” memiliki insting tajam dalam memilih pemain yang sesuai dengan kebutuhan klub. Mudah? Tentu saja tidak. Keputusannya untuk menjual Juan Mata adalah hal yang cukup mengejutkan. Apalagi bila kita melihat track record sang pemain sebagai Chelsea Player of the Year (2012 & 2013). Pun dengan dijualnya David Luiz. Tidak sedikit fans yang kontra dengan keputusan Mourinho tersebut. “Yang cakep belum tentu cocok =D”
Tapi Mourinho tetaplah Mourinho. Setiap keputusannya tentu sudah melalui berbagai pertimbangan yang amat matang. Meskipun bisa dikatakan bahwa Chelsea FC memiliki dana yang tidak terbatas, tetapi pertimbangan kondisi keuangan klub tentu menjadi perhatian tersendiri. Apalagi sejak diberlakukannya Financial Fairplay. Mari sejenak melihat pergerakan uang The Blues di bursa transfer 2014-2015.
PEMAIN KELUAR:
- David Luiz (Paris Saint-Germain, £50m),
- Romelu Lukaku (Everton, £28m),
- Demba Ba (Besiktas, £4.7m)
PEMAIN MASUK:
- Diego Costa (AtlĂ©tico Madrid, £32m),
- Cesc Fabregas (Barcelona, £27m),
- Filipe Luis (AtlĂ©tico Madrid, £15.8m),
- Mario Pasalic (Hajduk Split, £2.4m)
Dengan demikian, Chelsea FC meraup keuntungan bersih sebesar £5.5m pada bursa transfer kali ini. Fakta tersebut sangatlah bagus dari segi bisnis dan kondisi keuangan klub. Belum lagi bila ditambah hasil penjualan merchandise pemain yang bersangkutan.
Kemudian muncullah satu pertanyaan, “Apakah kebijakan transfer tadi baik pula untuk meningkatkan kualitas permainan Chelsea FC?”
Tentu saja jawabannya akan kita lihat di musim ini. Namun bila kita lihat dari Gameweek 1 BPL , dimana The Blues berhasil membungkam Burnley dengan skor cukup telak 1-3. Kita menjadi saksi bagaimana Cesc Fabregas mengkreasi lini tengah sekaligus menyumbang 2 assist di pertandingan pertama. Ditambah lagi debutan lainnya, Diego Costa, yang berhasil mencetak gol pertamanya untuk Chelsea FC hanya dalam kurun waktu 17 menit saja. Sedangkan untuk Felipe Luis, masih sangat dinantikan debutnya bersama The Blues.
Tentu saja jawabannya akan kita lihat di musim ini. Namun bila kita lihat dari Gameweek 1 BPL , dimana The Blues berhasil membungkam Burnley dengan skor cukup telak 1-3. Kita menjadi saksi bagaimana Cesc Fabregas mengkreasi lini tengah sekaligus menyumbang 2 assist di pertandingan pertama. Ditambah lagi debutan lainnya, Diego Costa, yang berhasil mencetak gol pertamanya untuk Chelsea FC hanya dalam kurun waktu 17 menit saja. Sedangkan untuk Felipe Luis, masih sangat dinantikan debutnya bersama The Blues.
Dari hasil pertandingan pertama musim ini, dapatlah kita ambil kesimpulan awal bahwa kebijakan transfer Mourinho sangatlah brilian. Dengan segala pengalaman dan kecerdikannya, The Happy One tahu pemain mana yang cocok untuk kebutuhan tim. Singkatnya, Mourinho tidak salah pilih !
“Minta nasihat Mourinho yuk, biar gak salah milih pacar =D”
“Inget, yang cakep belum tentu cocok! :3”
“Inget, yang cakep belum tentu cocok! :3”
0 comments: